Beberapa Kelainan Ini Bisa Ganggu Kemampuan Motorik Anak



Anak yang mengalami gangguan perkembangan motorik biasanya identik dengan kurangnya stimulasi. Padahal gangguan ini juga bisa terjadi karena kondisi lainnya seperti spina bifida dan cerebral palsy.

Dalam perbincangannya, dr Meta Hanindita dari RSUD Dr Soetomo Surabaya menjelaskan bahwa spina bifida merupakan kelainan pada satu atau tiga ruas tulang belakang terbuka, sehingga fungsi jaringan saraf terganggu dan menjadi lumpuh. 

"Akibatnya tentu akan memengaruhi kemampuan gerak motorik anak dan membuatnya mengalami kesulitan dalam berjalan," tutur dr Meta, seperti ditulis pada Rabu (30/12/2015). (Baca: Parasit Ini Bikin Banyak Kasus Diare)

Sementara pada cerebral palsy diketahui terjadi gangguan tonus (kekuatan) otot yang pastinya akan menyebabkan gangguan kemampuan motorik. 

"Misalnya gangguan tonus otot yang terjadi pada anak dengan cerebral palsy, bisa juga hanya karena kurang rangsangan atau stimulasi. Untuk mengatasi gangguan motorik ini lagi-lagi tergantung dari apa penyebabnya," imbuhnya.

dr Meta menekankan bahwa ciri atau gejala tiap gangguan bisa saja sama (terlambatnya kemampuan motorik tertentu misalnya), sehingga untuk memastikan apa penyebabnya, penting bagi orang tua untuk segera memeriksakan buah hatinya ke dokter.

Dengan begitu, penyebab pasti gangguan perkembangan motorik bisa diketahui dan perawatan yang tepat pun bisa segera diberikan. 

Sumber: Detikhealth
Foto: 123rf
Beberapa Kelainan Ini Bisa Ganggu Kemampuan Motorik Anak Beberapa Kelainan Ini Bisa Ganggu Kemampuan Motorik Anak Reviewed by Redaksi on 6:02 PM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.